Pasuruan, Jawa Timur
Sabtu, 22 Maret 2025

Barcelona Kalahkan Sevilla 4-1, Dekati Real Madrid di Puncak Klasemen

Portalarjuna.net, Pasuruan – Pada Minggu, 9 Februari 2025, Barcelona sukses menaklukkan Sevilla dengan skor 4-1 dalam laga LaLiga yang berlangsung di Stadion Ramón Sánchez Pizjuán. Kemenangan ini memperkecil jarak mereka dengan pemuncak klasemen, Real Madrid, yang kini hanya terpaut dua poin.

Barcelona membuka keunggulan melalui gol cepat Robert Lewandowski pada menit ke-7, tetapi Sevilla segera menyamakan kedudukan lewat aksi Rubén Vargas satu menit berselang. Memasuki babak kedua, Fermín López yang masuk sebagai pemain pengganti mencetak gol pada menit ke-46, diikuti oleh Raphinha yang menggandakan keunggulan pada menit ke-55.

Meskipun Barcelona harus bermain dengan 10 orang setelah Fermín López mendapat kartu merah akibat pelanggaran keras terhadap Djibril Sow pada menit ke-60, mereka tetap tampil dominan. Eric García memastikan kemenangan dengan mencetak gol keempat melalui sundulan di menit ke-89.

Pelatih Barcelona, Hansi flick, mengapresiasi kerja keras timnya yang tetap tenang dan disiplin meskipun dalam tekanan. Saya bangga dengan bagaimana tim mempertahankan keunggulan dan menunjukkan karakter hebat.

Dengan hasil ini, persaingan di papan atas LaLiga semakin ketat, dan Barcelona terus menunjukkan diri sebagai kandidat kuat dalam perburuan gelar musim ini.

 

Author : Muhammad Rafli Septian Nashir

Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest
Pocket
WhatsApp

Tulisan Terakhir

Advertorial