Pasuruan, Jawa Timur
Selasa, 21 Oktober 2025

Haul Akbar Meriahkan Kota Malang pada 19 Januari 2025

Portalarjuna.net, Malang – Ribuan jamaah memenuhi kawasan Masjid Agung Jami’ Kota Malang pada Minggu, 19 Januari 2025, untuk mengikuti Haul Akbar yang diselenggarakan oleh Jamaah Al Khidmah. Acara ini menjadi momen penuh hikmah yang memperingati perjuangan ulama dan mengenang jasa-jasa Syaikh Abdul Qodir Al Jilani.

Dimulai sejak pagi hari, rangkaian acara meliputi pembacaan tawassul, istighotsah, manaqib, serta peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW. Sebagai puncak acara, hadir ulama dan tokoh agama yang menyampaikan mauidlotul hasanah, menginspirasi para jamaah untuk meningkatkan keimanan dan kebersamaan dalam beragama.

“acara ini sangat meriah sangat khusuk dan banyak dari berbagai kalangan jauh yang ikut serta hadir untuk memeriahkan acar haul tersebut, Harapan saya semoga setiah tahun bias di laksakan dan setiap tahunnya semoga tambah meriah” ujar jama’ah haul M Dedi Sugianto.

Panitia menyediakan berbagai fasilitas, termasuk maktab bagi jamaah yang datang dari luar kota. Jamaah terlihat memenuhi area sekitar Masjid Agung Jami’, Alun-Alun Malang, hingga Jalan Merdeka Barat dengan suasana khusyuk dan penuh kekhidmatan.

Haul Akbar ini menjadi salah satu kegiatan religi terbesar di Malang tahun ini, membuktikan bahwa tradisi Islam tetap hidup dan menjadi sarana mempererat ukhuwah Islamiyah di tengah masyarakat.

Author : M. Misbahurrozaq

Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest
Pocket
WhatsApp

Tulisan Terakhir

Advertorial