Pasuruan, Jawa Timur
Sabtu, 20 April 2024

Universitas Yudharta Jemput Bola Tes MABA

Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest
Pocket
WhatsApp

PortalArjuna.Net-Pasuruan, Universitas Yudharta Pasuruan mengadakan kerja sama program kemitraan dengan MA Darut Taqwa yaitu jemput bola untuk seleksi mahasiswa baru yang diselenggarakan oleh tim penerimaan mahasiswa baru (15/03/2021).

Universitas Yudharta jemput bola mahasiswa baru lewat jalur test CBT (Computer Based Test) yang di khususkan untuk siswa siswi MA Darut Taqwa Kab. Pasuruan dan juga bertujuan untuk menggali minat siswa siswi MA untuk meneruskan pendidikan sampai jenjang sarjana di Universita Yudharta Pasuruan.

Kegiatan ini dilakukan untuk meperkenalkan lingkungan baru yang akan dijalani oleh calon mahasiswa dari MA Darut Taqwa. Siswa siswi MA dapat menggali informasi seputar kampus dari tim panitia penerimaan kampus yang telah ditugas kan untuk datang ke MA Darut Taqwa.

Ketua tim mahasiswa baru yaitu bapak Nizar menyelenggarakan jemput bola di MA Darut Taqwa dengan tujuan untuk menampung siswa siswi MA agar semangat dan termotivasi melanjutkan ke jenjang Pendidikan S1 di Universitas Yudharta.

Program jemput bola untuk seleksi tes mahasiswa baru ini dilaksanakan menggunakan system CBT (Computer Based Test) menjadi tiga sesi, sesi pertama dilaksanakan pada jam 09.30, sesi kedua pada jam 12.30 dan sesi ketiga pada jam 15.30. Kegiatan program jemput bola ini diikuti kurang lebih 209 siswa siswi kelas tiga di MA Darut Taqwa.

Program kemitraan dengan Ma Darut Taqwa ini dilakukan dengan harapan “semoga dengan adanya jemput bola untuk seleksi tes mahasiswa baru ini, bisa memudahkan teman-teman MA untuk meraih cita-citanya khususnya ditingkat sarjana” ujar bapak Nizar selaku ketua tim panitia penerimaan mahasiswa baru di universitas Yudharta.

(My)

Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest
Pocket
WhatsApp

Tulisan Terakhir

Advertorial