Portalarjuna.net – Tambaksari, Senin, 23 Juli 2024 – Desa Tambaksari merupakan salah satu desa yang memiliki banyak usaha menegah kecil mikro (UMKM). UMKM yang ada didesa Tambaksari banyak memanfaatkan hasil alam, diantaranya singkong dan pisang. Salah satu pemilik rumah yang memproduksi aneka keripik tersebut ialah ibu Susi. Beliau menyatakan bahwa usaha keripik ini sudah dimulai sejak tahun 2009. Usaha keripik ini pada mulanya dibentuk untuk membantu memenuhi kebutuhan perekonomian keluarganya.
Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kelompok 13 dari Universitas Yudharta Pasuruan turut serta dalam proses pembuatan keripik di Dusun Ampelsari, Desa Tambaksari, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Pasuruan. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Senin, 23 Juli 2024 sebagai bagian dari program kerja KKN untuk mendukung pemberdayaan ekonomi dan UMKM masyarakat setempat.
Proses pembuatan keripik dimulai dari tahap pemilihan bahan yang berkualitas, pengupasan, pencucian, pengirisan tipis, hingga proses penggorengan dan pengemasan. Mahasiswa KKN Kelompok 13 terlibat langsung dalam tahap produksi, bekerja sama dengan warga desa yang telah berpengalaman dalam pembuatan keripik.
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan praktis kepada mahasiswa tentang proses produksi makanan ringan tradisional sekaligus mendukung usaha mikro kecil menengah (UMKM) yang ada di Desa Tambaksari.
Menurut Lailatun Nabilah, sebagai pewawancara dari anggota devisi media Kelompok 13 KKN Yudharta, kegiatan ini sangat bermanfaat bagi mahasiswa karena memberikan pengalaman langsung dalam dunia industri rumahan. “Kami sangat senang bisa belajar langsung dari warga desa tentang proses pembuatan keripik. Selain itu, kami juga dapat memberikan kontribusi nyata dalam mendukung perekonomian desa,” ujarnya.
Ibu Susi, yang merupakan pengusaha keripik, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada mahasiswa KKN. “Kehadiran mahasiswa KKN sangat membantu kami, terutama dalam hal inovasi dan pemasaran produk. Kami berharap kerjasama ini bisa terus berlanjut,” kata Ibu Susi.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat tercipta sinergi yang baik antara mahasiswa dan masyarakat desa dalam mengembangkan potensi lokal, serta memberikan manfaat jangka panjang bagi kesejahteraan warga Desa Tambaksari.
Author : Aufa Annada