Pasuruan, Jawa Timur
Sabtu, 27 April 2024

RAPAT DESA BAHAS DESA WISATA, AWALI PERESMIAN WAHANA BARU COBAN GUO JALMO

Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest
Pocket
WhatsApp

                                                                                            suasana rapat Bimtek Pengembangan Desa Wisata Berbasis Masyarakat

 

PortalArjuna.net– Purwosari, peresmian wahana wisata baru di Coban Guo Jalmo menjadi agenda awal tahun yang harus di selesaikan oleh pihak Desa Cendono, Dusun Jatikauman Kecamatan Purwosari, dalam rapat yang dilangsungkan pada kamis (02/01/20) dengan tema “ Bimtek Pengembangan Desa Wisata Berbasis Masyarakat oleh P2KTD (Yayasan Stapa Center)” nampak di hadiri beberapa orang dari perwakilan Dinas Pariwisata Kabupaten pasuruan.

 

Dalam rapat tersebut sedikitnya didapat beberapa point catatan yang menjadi PR dan harus diselesaikan oleh pihak Desa beserta warga untuk menambah beberapa wahana di Coban Guo Jalmo seperti : penambahan lokasi spot foto di beberapa titik, penambahan fasilitas caffe,penambahan spot outbond dan  penambahan fasilitas toilet dan mushola, yang haru segera di selesaikan sedikitnya 50 persen sampai akhir Bulan Januari.

 

Wisata yang di buka untuk umum sejak bulan november 2018 tersebut di bangun dan di kelola oleh Pokdarwis (Kelompok Sadar Wisata) Desa Cendono, Suliswanto selaku Ketua Pokdarwis Coban Goa Jalmo juga sangat mendukung adanya rapat pembahasan peremajaan wisata yang dilakukan oleh pihak desa juga berpendapat

“ sangat mendukung dan mengapresiasi pihak desa dan pihak dinas pariwisata kabupaten pasuruan yang sudah mengadakan rapat pengembangan desa wisata ini, itu artinya kepedulian masyarakat terhadap wisata alam masih sangat kuat, sehingga untuk menjaga alam pun bisa dilakukan bersama – sama tanpa adanya paksaan kan “ jelas ketua Pokdarwis tersebut.

Mengingat wisata Coban Guo Jalmo yang sedang naik daun terbukti dengan adanya Wisatawan yang terdaftar di loket mencapai 2.500 pengunjung. Jumlah ini mengalami peningkatan dibanding pengunjung yang datang saat libur sebelum-sebelumnya, sebagai alasan kuat untuk membangun beberapa fasilitas demi kenyamanan para wisatawan yang perlu diperhatikan pihak desa.

Sedikit informasi bahwa kata Jalmo pada nama Coban Goa Jalmo sendiri memiliki arti menjelma.Karena menurut cerita masyarakat sekitar, di dalam Goa ada seekor ular berkepala manusia atau ular yang menjelma manusia, sehingga masyarakat sekitar menyebut Goa ini sebagai Goa Jalmo. Dengan luas area sekitar 3 hektar, wisata ini tidak hanya menyajikan wisata air terjun saja, tapi banyak paket wisata yang dapat dinikmati oleh para pengunjung.

 

Terutama untuk wisatawan yang suka selfie, wajib hukumnya berkunjung ke Coban Goa Jalmo.

Karena di wisata ini, wisatawan dapat menjumpai berbagai macam spot foto yang instagramable dan tidak cukup dengan swafoto, wisatawan juga disuguhkan dengan pemandangan alam hutan pinus dan perbukitan dengan udara yang segar bebas dari polusi cocok untuk tempat bersantai dengan keluarga. (Isna/Ndra)

 

Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest
Pocket
WhatsApp

Tulisan Terakhir

Advertorial